Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kekurangan Facebook Sebagai Digital Marketing



Di artikel sebelumnya kita sudah membahas tentang keunggulan Facebook sebagai digital marketing, nah pada artikel kali ini kita akan membahas kekurangan Facebook sebagai digital Marketing.

Facebook sendiri sudah belasan tahun berdiri dan sudah sangat terbukti dapat di manfaatkan sebagai platform media promosi produk, jasa dan bahkan portofolio kalian pun bisa kalian promosikan pada media sosial yang satu ini nih. Ini lah kenapa facebook di katakan pula sebagai media promosi yang sangat besar nih.

Sebagai media promosi sudah pasti facebook mempunyai kelebihan serta kekurangan-nya tersendiri, berikut ini admin akan menyebutkan beberapa Kekurangan Facebook sebagai Media Promosi yang harus kalian ketahui.

Facebook, meskipun menjadi platform pemasaran digital yang dominan, juga memiliki beberapa kelemahan yang perlu dipertimbangkan oleh para pemasar. Berikut adalah beberapa aspek kekurangan Facebook dalam konteks strategi pemasaran digital:

1. Organik Reach yang Menurun
    
Meskipun jumlah pengguna Facebook sangat besar, algoritma platform ini sering kali membatasi jangkauan organik posting bisnis. Hal ini dapat menyulitkan perusahaan untuk mencapai audiens yang lebih luas tanpa mengeluarkan anggaran iklan yang signifikan.

2. Perubahan Algoritma yang Sering
   
Facebook sering melakukan perubahan algoritma, yang dapat berdampak langsung pada kinerja kampanye pemasaran digital. Para pemasar harus terus beradaptasi dengan perubahan ini, menyebabkan tantangan dalam menjaga konsistensi dan efektivitas strategi pemasaran.

3. Keterbatasan Targeting Organik
   
Dalam upaya meningkatkan pendapatan melalui iklan berbayar, Facebook dapat memberikan prioritas lebih tinggi pada iklan berbayar daripada posting organik bisnis. Hal ini membuat tantangan dalam mencapai audiens target secara organik.

4. Keprihatinan Privasi Pengguna
   
Keprihatinan mengenai privasi pengguna semakin meningkat, terutama setelah berbagai kontroversi terkait manajemen data pengguna. Hal ini dapat mengurangi kepercayaan konsumen terhadap platform, mempengaruhi efektivitas kampanye pemasaran digital.

5. Biaya Iklan yang Meningkat
   
Seiring dengan meningkatnya popularitas Facebook sebagai platform iklan, biaya per klik (CPC) dan biaya per tayang (CPM) juga cenderung meningkat. Hal ini dapat membuat kampanye pemasaran digital menjadi lebih mahal, terutama bagi bisnis kecil dengan anggaran terbatas.

6. Keterbatasan Kontrol atas Algoritma
   
Pemasar memiliki keterbatasan kontrol terhadap algoritma Facebook, yang dapat memengaruhi penempatan iklan dan pengoptimalan kampanye. Ini membuat sulit untuk memprediksi dan mengelola hasil pemasaran dengan akurat.

7. Sulit untuk mendapat perhatian dari orang-orang

Ketahuilah bahwa kebanyakan orang sibuk dengan urusannya masing-masing di Facebook dan mtidak memperhatikan iklan yang ada difacebook mereka. Biasanya Mereka jauh lebih tertarik melakukan chat ke teman mereka, tulis status, mengomentari dan juga bermain game online di facebook.

Maka dari itu anda harus memutar otak kembali bagaimana iklan yang anda buat bisa menarik perhatian orang-orang. Anda dapat mengemas iklan anda di dalam vidio dan foto yang unik sehingga dapat menarik perhatian calon konsumen anda.

8. Klik dan tingkat konversi yang rendah

Jika anda telah memakai Google AdWords untuk melakukan promosi, Anda harus melihat rasio klik tayangan sebesar 2% pada iklan Anda tersebut.

Hal yang sama untuk tingkat konversi. Dengan Facebook, keduanya jauh lebih rendah, yang kadang dapat membuat kecewa pengiklan. Apalagi jika Anda pemula. Anda harus ekstra bersabar untuk memulai iklan di Facebook.

9. Banyak Akun Fake Yang Bersebaran

Sudah bukan rahasia lagi kan bahwa seorang user bisa saja mempunyai akun lebih dari satu, apalagi bila target gender-nya perempuan. Wah banyak akun fake yang ada pada platform ini loh, hal ini di karena-kan facebook memang tidak memberikan aturan khusus bahwa seorang user hanya bisa membuat satu buah akun hehe.

Oleh karena itu kalian harus lebih jeli pada saat memilih target pemirsa kalian yah, pastikan meminimalkan se-minimal mungkin potensi akun fake melihat promosi kalian. Memang dapat meningkatkan jumlah impresi kalian, tetapi terkadang akun fake sangatlah jarang melakukan konversi pembelian atau pemesanan.

10. Memiliki Banyak Gangguan 

Meskipun Anda telah membentuk kategori pada tiap melakukan iklan. Sayangnya, Facebook sering mendapatkan gangguan yang tidak terorganisir. Seringkali beberapa iklan muncul dan bercampur. Sehingga, setiap kategori tidak dapat dibedakan berdasarkan jenis yang sama. Terkadang Anda bisa menemukan kategori kuliner pada jenis pemasaran furniture.

Sehingga, selain harus sabar dalam menggunakan Facebook Ads. Anda juga perlu lebih teliti dalam memetakan tiap pemasaran yang akan dilakukan satu persatu.

Dengan memahami kekurangan-kekurangan tersebut, pemasar dapat mengembangkan strategi yang lebih holistik dengan memanfaatkan platform pemasaran digital lainnya untuk mencapai hasil yang optimal.

Posting Komentar untuk "Kekurangan Facebook Sebagai Digital Marketing "